[ad_1]
Telah dibaca : 1
Akhir-akhir ini di Indonesia marak terjadi bullying. Kasus-kasus yang terungkap di televisi, media sosial, cukup membuat orang gempar, karena sebenarnya kasus bullying ini ada diantara masyarakat. Puncak terjadinya Bullying ini adalah ketika usia 13-15 tahun dimana merupakan masa remaja sehingga emosi mereka masih labil.Banyaknya kasus yang terjadi, namun tetap tidak ada tindak lanjut dari masyarakat sekitar untuk mengatasi masalah ini. Bullying harus diatasi dengan tepat dan bisa membuat pelaku jera. Mengingat ada banyak dampak bullying yang membuat kehidupan hingga kesehatan mental seseorang menjadi terganggu.
Penanganan bullying yang terjadi pada siswa menjadi perhatian berbagai elemen pendidikan, termasuk guru sekolah. Berikut ada beberapa tata cara guru mengatasi bullying di sekolah yang perlu diperhatikan.
1. Membantu Korban Bully untuk Membela Dirinya Sendiri
Bantu siswa yang menjadi korban bully untuk membela dirinya sendiri bahwa ia tidak suka dikerjai oleh temannya.
2. Harus Terlibat Aktif dalam Penanganan Perundungan
Guru harus terlibat aktif dalam melakukan penanganan perundungan di sekolah dengan membantu dan mendampingi korban bullying.
4. Ucapkan Terima Kasih Kepada Siswa yang Sudah Melapor
Jika ada siswa yang melaporkan tindakan bullying, jangan lupa untuk mengucapkan terima kasih serta hargai usahanya.
5. Berbicara pada Anak yang Terlibat secara Terpisah
Bicarakan dengan setiap anak yang terlibat bullying baik pelaku maupun korban secara terpisah tanpa perlu mengkritik atau menyalahkan.
6. Tindak Lanjuti Masalah Bullying
Jika terjadi masalah bullying, guru perlu menindaklanjuti masalah tersebut dan kemajuan dari penanganannya.
7. Hubungi Orang Tua Pelaku
Para guru bisa membicarakan kepada orang tua pelaku dan saling berdiskusi untuk memberikan penanganan terbaik.
8. Cari Bantuan dari Pihak Eksternal
Ketika masalah bullying sudah parah, maka minta bantuan pihak eksternal seperti pekerja sosial atau psikolog untuk mengatasinya.
Demikianlah cara yang bisa dilakukan guru untuk mengatasi bullying di sekolah. Sudah seharusnya diketahui oleh semua guru agar kasus bullying tidak terus berlanjut dan dapat diberhentikan.
Pewarta : Deby Maulida
-PUSDATIN KWARDA JAWA TENGAH-
[ad_2]
Source link