[ad_1]
Hasil periksa fakta Amanda Rahma
Akun yang mengunggah video seperti pernyataan di atas bukanlah akun asli milik Jusuf Hamka. Jusuf Hamka hanya memiliki akun media sosial Instagram dan Tiktok.
====
[KATEGORI] Konten tiruan
====
[SUMBER] Facebook
https://arsip.cekfakta.com/archive/1719132937.743147/index.html#screenshot.png
====
[NARASI]
S-A-T-B-U
Tebak Nama Hari di atas, Bapak kasih Rp 52jt untuk yg Jujur amanah…
====
[PENJELASAN]
Sebuah unggahan di Facebook menampilkan video Jusuf Hamka yang membagikan uang senilai 52 juta Rupiah kepada masyarakat dengan menebak nama hari. Video ini diunggah oleh akun bernama Yusuf Hamka pada 22 Juni 2024.
Setelah dilakukan penelusuran, ternyata akun yang mengunggah video tersebut bukanlah milik Jusuf Hamka. Dilansir dari turnbachoax. id, Jusuf Hamka tidak memiliki akun Facebook. Akun media sosial milik Jusuf Hamka hanya Instagram dengan nama @jusufhamka dan akun Tiktok @mohjusufhamka_official.
Selain itu, Jusuf Hamka melalui Instagram pribadinya sudah menghimbau kepada masyarakat untuk tidak percaya dengan akun-akun yang mengatasnamakan Jusuf Hamka selain akun di atas.
Dengan demikian, dapat disimpulkan unggahan yang menampilkan Jusuf Hamka membagikan uang senilai 52jt di akun Facebook tidaklah benar.
====
[REFERENSI]
https://turnbackhoax.id/2023/12/03/salah-jusuf-hamka-berbagi-hadiah-melalui-akun-facebook-jusuf-hamka/
https://www.instagram.com/reel/CqcanfbgAXC/?igsh=MWxqcHVxajBkMDczaw==
[ad_2]
Source link