[ad_1]


MENYESATKAN, menunggangi isu yang baru-baru ini menjadi tren (trending). FAKTA: TIDAK berkaitan dengan tokoh NU, video yang dibagikan SEBENARNYA berkaitan dengan hari kemerdekaan Israel yang ke-76 yang dipelintir dengan menambahkan teks terjemahan yang TIDAK sesuai.

Selengkapnya di bagian PENJELASAN dan REFERENSI.

KATEGORI: Konten yang Menyesatkan.

SUMBER: Facebook, https://archive.ph/R544U & https://web.archive.org/web/20240724160003/https://turnbackhoax.id/wp-content/uploads/2024/07/X-to-NU.mp4 (arsip cadangan dan arsip video).

NARASI: “#Sekarang kita jadi tahu kenapa presiden Israel berterima kasih kepada para tokoh NU.”

PENJELASAN

Berdasarkan 7 Jenis Mis- dan Disinformasi oleh First Draft News, termasuk “Konten yang Menyesatkan: Penggunaan informasi yang sesat untuk membingkai sebuah isu atau individu” [1]

SUMBER membagikan video yang dipelintir dengan menambahkan teks terjemahan yang TIDAK sesuai menunggangi isu yang baru-baru ini menjadi tren (trending), sehingga menimbulkan kesimpulan yang MENYESATKAN. FAKTA: TIDAK berkaitan dengan tokoh NU, video yang dibagikan SEBENARNYA berkaitan dengan hari kemerdekaan Israel yang ke-76.

Verifikasi Video

Salah satu sumber video ASLI dengan konteks yang BENAR, יצחק הרצוג – נשיא מדינת ישראל ה-11 di YouTube pada 14 Mei 2024: “Saat Israel memperingati Hari Kemerdekaannya ke-76 di bawah bayang-bayang perang, dan dengan 132 sandera masih ditawan oleh Hamas di Gaza, presiden Israel, Isaac Herzog mengirimkan pesan penting kepada komunitas Yahudi di seluruh dunia.” (Google Translate) [2]

Referensi Lainnya yang Berkaitan

Hasil pencarian Google News, kata kunci: “kunjungan nu israel” [3]

REFERENSI

[1] https://firstdraftnews-org.translate.goog/long-form-article/understanding-information-disorder/?_x_tr_sl=en&_x_tr_tl=id&_x_tr_hl=en-US&_x_tr_pto=nui / https://archive.ph/iCp3w (arsip cadangan).

[2] https://youtu.be/sEOdF6UuQZw / https://archive.ph/cJw5R (arsip cadangan).

[3 https://www.google.com/search?q=kunjungan+nu+israel&tbm=nws / https://ghostarchive.org/archive/frZMo (arsip cadangan).

[4] https://turnbackhoax.id/2024/07/25/salah-presiden-israel-isaac-herzog-berterima-kasih-pada-buzzer-indonesia/



[ad_2]

Source link

Share.

Leave A Reply