[ad_1]


Hasil periksa fakta Moch. Marcellodiansyah

Pembukaan Olimpiade Paris 2024 memang menuai banyak kritik dari umat Kristiani karena terdapat salah satu bagian dalam acara tersebut dianggap mengejek Perjamuan Terakhir Yesus. Akan tetapi video tersebut merupakan momen perayaan Hari Santa Perawan Maria Diangkat ke Surga di tahun 2022 di Lourdes, bukan di Paris.

= = =

Kategori: Konten yang Menyesatkan

= = =

Sumber: TikTok

https://archive.ph/sHvxR

= = =

Narasi:

“Ribuan Umat Berkumpul Di Paris Setelah Pembukaan Olimpiade Yang Di Sinyalir Satuan Bagian Acara Menghina Peristiwa Malam Perjamuan Terakhir Yesus Dengan Para MuridNya

= = =

Penjelasan:

Artikel disadur dari AFP.

Sebuah video yang menunjukkan ribuan orang berkumpul di jalan diklaim bahwa hal tersebut merupakan umat Kristiani berkumpul dan berdoa bersama setelah pembukaan Olimpiade Paris 2024 yang diketahui menuai kritik karena dianggap mengejek peristiwa Perjamuan Terakhir Yesus.

Namun setelah ditelusuri tidak ditemukan laporan adanya demonstrasi besar setelah pembukaan acara Olimpiade Paris 2024.

Penelusuran AFP menemukan bahwa kejadian dalam video tersebut merupakan perayaan Hari Santa Perawan Maria Diangkat ke Surga di Lourdes, Prancis pada Agustus 2024, bukan setelah pembukaan Olimpiade Paris 2024.

Dengan demikian, video ribuan umat Kristiani berkumpul di Paris usai pembukaan Olimpiade Paris 2024 adalah tidak benar dengan kategori Konten yang Menyesatkan.

= = =

Referensi:

https://periksafakta.afp.com/doc.afp.com.368A6EU

= = =

[ad_2]

Source link

Share.

Leave A Reply