[ad_1]

Kak Roko Adi Nugroho resmi terpilih sebagai Ketua Kwartir Ranting (Kwarran) Cilongok periode 2024-2027 dalam Musyawarah Ranting Kwarran Cilongok yang berlangsung pada Kamis, 29 Agustus 2024, di SD Negeri Panembangan. Pemilihan ini dilakukan secara aklamasi, mencerminkan kepercayaan penuh dari peserta musyawarah terhadap kepemimpinan Kak Roko.

Dalam sambutannya, Kak Roko menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh seluruh kakak-kakak di Kwarran Cilongok. “Sudah waktunya, setelah kemarin pada 19 Agustus terpilih sebagai Ketua K3S, saya merasa tugas ini merupakan amanah yang harus dijalankan dengan sebaik-baiknya,” ujar Kak Roko.

Kak Roko juga menekankan bahwa kepercayaan ini bukanlah sebuah beban, melainkan tantangan bagi dirinya dan seluruh pengurus Kwarran yang baru untuk membawa Kwarran Cilongok ke arah yang lebih baik di masa mendatang. “Para senior sudah menetapkan grade terbaik untuk kandidat Ketua Kwarran, dan kami akan menjadikan ini sebagai motivasi untuk terus berinovasi dan bekerja keras,” tambahnya

Dalam pidato penutupnya, Kak Roko mengingatkan kembali sebuah prinsip yang menjadi pegangan hidupnya: urip iku urup, yang berarti hidup itu harus memberi manfaat. “Kita minimal harus bermanfaat bagi orang-orang di sekitar kita, dan kalau bisa, memberikan dampak positif bagi seluruh masyarakat,” tutupnya.

Dengan terpilihnya Kak Roko Adi Nugroho sebagai Ketua Kwarran Cilongok hingga 2027, diharapkan gerakan Pramuka di Cilongok akan semakin berkembang dan memberikan kontribusi yang berarti bagi masyarakat. Semangat dan dedikasi dari pengurus Kwarran yang baru akan menjadi kunci utama dalam mewujudkan visi tersebut.

Pewarta : Humas Kwarran Cilongok

[ad_2]

Source link

Share.

Leave A Reply