Agam – Rombongan Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Tengah melanjutkan rangkaian aksi kemanusiaan di Kabupaten Agam pada Rabu, 7 Januari 2026. Lokasi pertama yang dikunjungi adalah Sanggar Bakti Pramuka Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Agam, yang difungsikan sebagai posko Pramuka Peduli. Di lokasi tersebut, Ketua Kwarda Gerakan Pramuka Jawa Tengah, Prof. Dr. Ir. Slamet Budi Prayitno, M.Sc., menyerahkan bantuan berupa paket sembako untuk 61 kepala keluarga serta bantuan uang tunai yang diperuntukkan bagi Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Agam. Bantuan ini diharapkan dapat membantu meringankan kebutuhan dasar masyarakat terdampak bencana. Usai penyerahan bantuan di Sanggar Bakti Pramuka, rombongan melanjutkan…
Author: admin
Kota Padang – Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Tengah menyalurkan bantuan sosial kepada Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Sumatera Barat terhadap masyarakat terdampak bencana alam. Penyerahan bantuan dilaksanakan pada Selasa (06/01/2026) dan diserahkan langsung oleh Ketua Kwarda Gerakan Pramuka Jawa Tengah, Prof. Dr. Ir. S. Budi Prayitno, M.Sc., didampingi Ketua Harian Kwarda Gerakan Pramuka Sumatera Barat, Yulius, ST. Bantuan yang disalurkan meliputi bantuan tunai, paket logistik, serta berbagai kebutuhan dasar masyarakat, seperti paket sembako, perlengkapan tidur, peralatan memasak, dan kebutuhan penunjang lainnya. Selain itu, Kwarda Jawa Tengah juga memberikan perhatian khusus kepada anak-anak terdampak melalui kegiatan trauma healing dengan penyaluran perlengkapan edukatif…
Medan — Tim Bantuan Kemanusiaan Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Tengah telah tiba di Kantor Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Sumatera Utara, Selasa (6/1/2026), sebagai bagian dari rangkaian penugasan membantu masyarakat terdampak bencana alam di wilayah Sumatera. Kedatangan tim disambut secara langsung oleh Sekretaris Kwarda Sumatera Utara, Kak Bobby Indra Prayoga, yang menyampaikan ucapan selamat datang, sambutan hangat, serta apresiasi dan ucapan terima kasih atas dedikasi Kwarda Jawa Tengah dalam aksi kemanusiaan lintas daerah. Dalam kesempatan tersebut, Tim Bantuan Kwarda Jawa Tengah bersama jajaran Kwarda Sumatera Utara melaksanakan koordinasi terkait perkembangan dan kondisi kebencanaan di Sumatera Utara, termasuk kesiapan wilayah, kebutuhan…
SEMARANG — Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Jawa Tengah secara resmi melepas Tim Bantuan Kemanusiaan untuk membantu masyarakat terdampak bencana alam di Provinsi Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat. Kegiatan pelepasan dilaksanakan di Gedung Pramuka Kwarda Jawa Tengah Lantai 4, Kota Semarang, pada Senin (05/01/2026) Pelepasan tim dilakukan secara simbolis oleh Ketua Kwarda Jawa Tengah sebagai bentuk komitmen Gerakan Pramuka Jawa Tengah dalam menjalankan misi kemanusiaan dan pengabdian kepada masyarakat di wilayah terdampak bencana. Dalam sambutannya, Ketua Kwarda Jawa Tengah menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada seluruh jajaran Pramuka, relawan, serta masyarakat yang telah berpartisipasi dalam penggalangan donasi. Ia…
Sebuah tambahan kekuatan moral didapatkan oleh dua andalan Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Rembang, Muhammad Yusuf dan Arifin. Sebelum keberangkatan keduanya ke Sumatra untuk menjalankan misi kemanusiaan, sosok yang akrab disapa dengan nama Kak Yusuf dan Kak Ipin tersebut diterima oleh Bupati Rembang, Harno. Bertempat di Rumah Dinas Bupati Rembang pada Senin (5/1/2026), dua sosok yang selama ini dikenal sebagai motor penggerak di Pramuka Peduli Kabupaten Rembang tersebut disambut dengan hangat oleh Bupati Harno dan Ibu Hj. Musringah Harno. Dalam kesempatan tersebut, selain memberikan banyak petuah, bupati terpilih Kabupaten Rembang tersebut juga menyampaikan beberapa pesan penting kepada Kak Yusuf dan Kak…
Gerakan Pramuka Kwartir Ranting (Kwarran) Sokaraja melaksanakan kegiatan Tebar Benih Ikan di Sungai Berem sebagai bentuk kepedulian terhadap pelestarian lingkungan dan sumber daya alam. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Jumat, 2 Januari 2026 , bertempat di Sungai Berem wilayah Desa Banjaranyar, Kecamatan Sokaraja, Kabupaten Banyumas , dengan melibatkan unsur Pramuka, pemerintah, aparat keamanan, serta masyarakat setempat. Kegiatan tersebut secara resmi dibuka oleh Ketua Mabiran Harian Kwarran Sokaraja, Drs. Suhartono, M.MPd . Dalam keterangannya, ia menyampaikan bahwa kegiatan ini memiliki nilai strategi dalam membangun kesadaran lingkungan sejak dini. “Melalui kegiatan tebar benih ikan ini, kami berharap menumbuhkan kepedulian bersama untuk menjaga…
SUKOHARJO – Kamis, 25 Desember 2025 Pramuka Peduli Kwartir Cabang Sukoharjo menunjukkan kepedulian nyata terhadap sesama dengan menyerahkan donasi kemanusiaan bagi korban bencana alam di Sumatera melalui Kwartir Daerah Jawa Tengah. Penyerahan donasi tersebut dilaksanakan di Posko Karya Bakti Natal dan Tahun Baru Kwartir Cabang Sukoharjo, sebagai wujud kepedulian, solidaritas dan semangat gotong royong Gerakan Pramuka. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Ketua Kwartir Daerah Jawa Tengah, Prof. Dr. Ir. S. Budi Prayitno, M.Sc yang didampingi oleh istri beserta rombongan jajaran Kwarda Jawa Tengah.Turut hadir pula Ketua Kwartir Cabang Sukoharjo Kak Eko Sapto Purnomo, S.E beserta jajaran pengurus, Kasat Binmas Polres…
Kwartir Ranting (Kwarran) Gerakan Pramuka Sokaraja turut berpartisipasi dalam Penerimaan Penghargaan Gudep Mantap Tingkat Kwartir Cabang Banyumas yang diselenggarakan pada Sabtu, 20 Desember 2025, bertempat di Pendopo Si Panji, Kabupaten Banyumas. Kegiatan ini merupakan agenda resmi Kwartir Cabang Banyumas sebagai bentuk apresiasi kepada gugus depan yang dinilai berhasil menunjukkan kinerja unggul dalam pengelolaan dan pembinaan kepramukaan di wilayah masing-masing. Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Ketua Kwartir Cabang Banyumas, Dr. Agus Nur Hadie, S.Sos., M.Si. Acara ini dihadiri oleh Ketua dan Pengurus Kwartir Cabang Banyumas, Pengurus Kwartir Ranting yang mendapat undangan diantaranya Kwartir Ranting Sokaraja, Mabigus dari gugus depan penerima…
Kwartir Ranting (Kwarran) Gerakan Pramuka Pagerbarang melaksanakan penjagaan posko Natal dan Tahun Baru di Pos Klonengan, Margasari. Kegiatan ini merupakan wujud nyata pengamalan Satya dan Darma Pramuka dalam aspek pengabdian masyarakat. Anggota Pramuka Peduli Kwarran Pagerbarang siap memberikan bantuan dan layanan kepada masyarakat yang membutuhkan selama liburan Natal dan Tahun Baru. Posko ini disiagakan untuk memastikan kenyamanan perayaan Natal dan pergantian tahun berjalan kondusif. Kegiatan serupa juga dilakukan oleh Pramuka Peduli Kwartir Ranting lainnya, seperti di Leuwiliang, yang melaksanakan pam lalu lintas di beberapa titik strategis. Pramuka Peduli juga berkoordinasi dengan aparat kepolisian dan Dinas Perhubungan untuk memberikan bantuan kepada…
Kwartir Ranting (Kwarran) Gerakan Pramuka Pagerbarang melaksanakan penjagaan Posko Natal dan Tahun Baru (Nataru) di Pos Yamansari, Kecamatan Lebaksiu, Kabupaten Tegal. Kegiatan ini merupakan wujud nyata pengamalan Satya dan Darma Pramuka dalam aspek pengabdian kepada masyarakat.Anggota Pramuka Peduli Kwarran Pagerbarang disiagakan untuk memberikan bantuan serta layanan kepada masyarakat yang membutuhkan selama libur Natal dan Tahun Baru. Posko Yamansari dihadirkan untuk membantu menjaga ketertiban, keamanan, serta mendukung kelancaran arus lalu lintas agar perayaan Nataru berjalan aman dan kondusif.Selain melakukan penjagaan posko, Pramuka Peduli juga melakukan pemantauan situasi di sekitar lokasi serta berkoordinasi dengan aparat kepolisian dan instansi terkait guna mendukung pelayanan…
